Anda mungkin pernah mendengar Google Tech Talks, Facebook Tech Talks, atau YDN Theater. Ya, secara umum acara-acara tersebut adalah sarana diseminasi hasil penelitian atau pengetahuan dari berbagai macam topik dari mulai kondisi terkini, sains, rekayasa (engineering), humaniora, bisnis, hukum, hiburan, kesehatan hingga seni. Pembicara pada acara tersebut tidak hanya karyawan senior dari perusahaan tetapi juga pembicara dari luar, biasanya seseorang yang ahli dalam bidang tertentu.
Acara lain dengan format yang serupa adalah TED (Technology, Entertainment, and Design) (http://www.ted.com) hanya saja acara ini khusus undangan dan kita harus membayar untuk masuk. untungnya tersedia video rekaman presentasi TED di situs TED secara gratis.
Lalu, Apaan Sih?
Apaan Sih? merupakan inisiatif untuk membuat acara serupa di Semarang. Acara ini akan di host oleh Kurungsiku Teknologi, format acara ini mulai dari ceramah (seperti Google Tech Talks) hingga workshop terutama untuk pengenalan terhadap aplikasi. Tentu diharapkan tema dari Apaan Sih? tidak terbatas pada hal-hal teknis, teknologi, komputer dan sebagainya tetapi juga mencakup, bisnis, ekonomi, hukum, kewirausahaan, dan lain sebagainya. Membawa hasil penelitian anda yang akan anda tuangkan kedalam paper atau karya ilmiah lain untuk di presentasikan di Apaan Sih? sangat diharapkan. Berbagi mengenai aplikasi baru, metode baru, teori baru juga sangat diterima di Apaan Sih?.
Bagaimana dengan tempat dan waktu? Tempat belum ditentukan, kalau anda memiliki akses ke ruang pertemuan, ruang rapat, hall, dsb dan bisa meminjamkan secara gratis akan sangat membantu 😀 Apaan Sih? direncanakan dilaksanakan dua pekan sekali (akan disesuaikan kemudian apakah akan sebulan sekali atau malah sepekan sekali).
Kenapa dinamai Apaan Sih?. Supaya lebih Indonesia dan dengan tidak menyebut Tech didalam nama acara membuat acara ini terkesan lebih netral. Apaan Sih? juga menggambarkan semangat rasa ingin tahu yang sama-sama dimiliki presenter dan audiens.
Pertanyaannya sekarang, Bagaimana menurut anda? ada masukan?